Pages

Subscribe:

Ads 468x60px

Labels

Kamis, 25 Agustus 2011

Lomba Cepat Tepat Biologi (LCTB)

Biologi adalah ilmu yang mepelajari segala hal yang berhubungan dengan kehidupan. Jika mendengar kata biologi, maka hal yang pertama kali terbayang adalah adalah segala hal yang berkaitan dengan makhluk hidup. Ruang lingkup biologi dalam kehidupan di dunia ini sangatlah luas, dari hal yang kasat mata sampai makhluk hidup yang berukuran raksasa. Berbagai rahasia yang mengungkap segala keajaiban dibalik itu semua dapat ditemukan dalam biologi. Penelitian yang dilakukan oleh para peneliti di bidang biologi semakin menunjukkan bukti bahwa segala aspek kehidupan dapat dijelaskan secara ilmiah.
Himpunan Mahasiswa Biologi (HIMABIO) menyelenggarakan kompetisi sains biologi bernama Lomba Cepat Tepat Biologi (LCTB) 10 Juli 2010, bagi Mahasiswa/i se-Kampus IAIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi sebagai wujud kepedulian pada perkembangan sains dan partisipasi dalam mengembangkan ilmu pengetahuan biologi. Kegiatan ini merupakan rangkaian acara Kegiatan Program Tadris Biologi bekerja sama dengan Himpunan Mahasiswa Biologi dan Program Jurusan Tadris Biologi Kegiatan ini berupa lomba yang terdiri atas tiga tahap yaitu : penyisihan, semifinal, dan grand final. 
Babak penyisihan diikuti oleh seluruh peserta lomba secara beregu dengan jumlah peserta 3 orang pada setiap tim. Peserta akan mengerjakan 15 soal dengan berbagai tipe soal. Dari penyisihan, peserta akan diseleksi menjadi 6 tim yang masuk ke babak semifinal. Grand final ini merupakan puncak lomba cepat tepat biologi yang akan mengadu kecepatan dan ketepatan setiap tim dalam menjawab soal. Babak ini terdiri dari tiga sesi yaitu Task Session, Throw Session, Fight Session and PAS (Practice and Analyst Session).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Sumber: MEMBUAT GAMBAR MELAYANG PADA BLOG - Peluang Usaha